"Kalau balik ke Jakarta pribadi. Rencana balik tanggal 7 Mei, sudah pesan (tiket)," ujar pekerja bengkel itu.
Selama ini untuk mengobati rasa kangen dengan keluarganya dia biasa melakukan video call. Pengalamannya macet saat mudik dialaminya di Cikarang.
Baca Juga:
Dikira Direkam, Dokter di Medan Ngamuk dan Aniaya Rekan Sejawatnya
"Video call tiap hari ngobati kangen. Tadi ya lumayan (perjalanan) padat merayap dari Cikarang," tuturnya.
Pemudik lainnya, Beri yang mengaku dari Bogor berangkat pukul 09.30 WIB. Dia bermaksud mudik menuju Purworejo.
"Alhamdulillah sampai sini. Macet sebentar di Cikampek. Sudah dua tahun nggak pulang terus pulang sekarang," tuturnya.
Baca Juga:
Pakai Produk China, Busana Jubir Gedung Putih Karoline Leavitt Jadi Sorotan
Sementara itu, Koordinator Satuan Pelayanan Terminal Tipe Tidar Kota Magelang, Joko Purnomo mengatakan, menyebut ada 5 bus mudik gratis dari Kemenhub. Pemberangkatan dari Bogor dan Jakarta.
"Yang dari Bogor dua bus Barito. Satu bus berisi 7 orang, yang kedua 18 orang. Alhamdulillah sebagian sudah dijemput oleh keluarganya," kata Joko.
Pihaknya memastikan tidak ada penumpang yang terlantar dan barang bawaan aman.