“Kenapa sih maksudnya gonta-ganti warna seragam satpam? Warna seragam yang lama, yaitu kemeja warna putih dan celana biru gelap itu sudah cukup keren, rapi, dan berwibawa,” ucap akun @AbdiYanzil.
Selain mengeluhkan soal perubahan warna, sejumlah warganet tidak setuju dengan perubahan seragam yang terus terjadi.
Baca Juga:
Kenang Ryanto Ulil, Brigjen TNI Elphis Rudy: Saya yang Antar Dia Jadi Polisi, Kini Antar ke Peristirahatan Terakhir
Sebab, tidak semua satpam mendapatkan seragam baru dengan gratis.
Masih ada satpam yang harus terkena potong gaji untuk membayar seragam baru.
“Kenapa nggak polisi saja yang ganti seragam? Gaji mereka lebih tinggi daripada satpam. Dipotong buat seragam masih bisa memenuhi kebutuhan hidup. Kasihan lho satpam mesti dipotong gaji, dikira gajinya setara anggota DPR,” ungkap @laravanbroch.
Baca Juga:
OTT di Bengkulu, KPK Amankan 8 Pejabat dan Sita Sejumlah Uang Tunai
Sebelumnya, Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Inspektur Jenderal Dedi Prasetyo, menyampaikan, penggunaan seragam baru satpam akan disosialisasikan secepatnya.
Ia juga menegaskan, kebijakan perubahan warna seragam satpam itu sudah melalui kajian akademik yang komprehensif.
“Secepatnya akan dilakukan revisi dan tahun depan akan diberlakukan untuk seragam satpam yang baru. Tahun ini masih transisi,” kata Dedi. [non]