WahanaNews-Semarang | Bangunan tua peninggalan pengusaha terkaya se-Asia Tenggara Oei Tiong Ham yang dijuluki Raja Gula Asia di Kota Semarang, Jawa Tengah, menyimpan kisah misteri.
Bangunan tersebut dikenal dengan nama Istana Pamularsih.
Baca Juga:
Pemkot Jakarta Barat Juara 2 Kategori Inovasi Karya Kehumasan di Ajang AHJ 2024
Gedung kuno ini terletak di Kampung Bojongsalaman, RT 003/RW 008, Semarang Barat.
Bangunan berukuran 15 x 20 meter itu menyimpan banyak misteri.
Beberapa penghuni yang tinggal di istana peninggalan pengusaha terkaya se-Asia Tenggara asal Semarang itu kerap menjumpai hantu.
Baca Juga:
Upaya Turunkan Tingkat Pengangguran, Pemkot Bekasi Buka Job Fair II 2024
Sosok gaib itu berwujud perempuan dengan paras cantik.
“Ada itu di lantai kedua. Cewek, rambutnya panjang terurai, pakai baju warna putih, seperti keturunan Tionghoa. Orang-orang sini sih nyebutnya, Nonik,” ujar seorang penghuni Istana Pamularsih, Yanti, saat dijumpai wartawan, Selasa (27/3/2018).
Meski demikian, makhluk halus itu tidak pernah mengganggu warga yang menghuni Istana Pamularsih.
Walaupun sosok gaib itu tak segan menampakkan diri, bahkan di siang hari sekalipun.
“Konon katanya hantu itu adalah putri Oei Tiong Ham. Tapi, benar atau tidaknya saya juga kurang tahu. Tapi, memang dia sering menampakan diri terutama kepada orang baru,” imbuh Yanti.
Yanti menambahkan saat ini lantai kedua Istana Oei Tiong Ham, yang konon menjadi lokasi munculnya hantu perempuan itu tak pernah dijamah.
Warga yang menghuni bangunan itu juga lebih memilih tinggal di lantai pertama.
Penghuni lainnya, Suwarni, membenarkan bangunan peninggalan pengusaha terkaya se-Asia Tenggara asal Semarang itu menyimpan misteri.
Dia sering mendengar suara-suara aneh di bangunan yang konon berusia 3,5 abad itu.
“Kalau malam sering terdengar langkah kaki dari lantai kedua. Padahal, lantai kedua tidak ada penghuninya. Dulu sih, waktu saya kali pertama tinggal di sini, sekitar tahun 1960-an, lantai kedua digunakan untuk barak tentara yang masih berstatus bujangan,” ujar perempuan berusia 87 tahun itu.
Jika dilihat dari kondisinya saat ini, bangunan Istana Pamularsih terlihat menyeramkan.
Bangunan yang pada 2018 dihuni sembilan keluarga itu tampak tidak terawat dan kumuh. [rda]