WahanaNews-Jateng | Bagaimana ya rasanya menonton film dari mobil?
Atraksi menonton film dari dalam mobil ini bisa kamu rasakan langsung saat berkunjung ke Junkyard Avenue, yang berlokasi di Desa Wanurejo, Kecamatan Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.
Baca Juga:
Pemkab Dairi Siap Dukung Gugus Tugas Polri Sukseskan Ketahanan Pangan
"Kita menyediakan konsep menonton film secara drive in. Pengunjung nanti nonton filmnya di layar yang kami sediakan," kata Manajer Operasional Junkyard bernama Galang kepada wartawan, Senin (27/12/2021).
Di samping itu untuk melengkapi keseruan menonton film, Junkyard juga menghadirkan atraksi yang menguji nyali pengunjung berupa cosplay hantu saat film yang sedang tayang bergenre horor.
"Lebih menawarkan experience karena ada cosplay hantu. Jadi nonton filmnya sambil dihantui dari luar mobil," lanjutnya.
Baca Juga:
Polsek Bagan Sinembah Gelar Kegiatan Launching Gugus Tugas Polri dan Ketapang.
Oleh karena itu, Galang tidak menyarankan mereka yang memiliki riwayat penyakit jantung untuk ikut menonton film horror di Junkyard Avenue.
Nah, bila kamu tidak memiliki mobil dan ingin datang menikmati keseruan ini, Junkyard juga menyediakan Camping Movie, yang dibanderol seharga Rp 50.000 per orang. Harga tersebut sudah termasuk tiket dan seporsi pop corn.
Buka perdana pada Sabtu (25/12/2021) lalu, atraksi ini sementara hanya hadir setiap weekend saja (Sabtu-Minggu), yang terbagi menjadi dua sesi. Sesi pertama pada pukul 18.30 - 20.00 WIB dan sesi kedua dari pukul 20.30 - 22.00 WIB.