Dalam kesempatan yang sama Staf Pengajar Departemen Arkeologi FIB UGM, Dwi Pradnyawan, mengatakan jika dilihat dari temuan-temuan di lokasi itu, beberapa peneliti percaya Candi Borobudur banyak dikelilingi bangunan-bangunan bersifat Hindu.
"Tapi sebaliknya di Prambanan, Candi Hindu terbesarnya itu dikeliling oleh candi-candi Buddhis. Jadi anggapannya selama ini bahwa ada semacam toleransi di masyarakat Jawa kuno dulu," tuturnya.[zbr]