"Tree top cycling, bersepeda di antara pepohonan, itu atraksi. Tahun depan rutenya 600 meter dulu untuk yang sepeda tapi ke depannya panjang itu rutenya," jelasnya.
Selain itu, bakal ada pula fasilitas jogging track di Borobudur Highland.
Baca Juga:
43 Bhikkhu Thudong dari Thailand, Malaysia, Singapore Tiba di Candi Borobudur untuk Rayakan Tri Suci Waisak
"Jadi menambahkan atraksi di perbukitan Menoreh, selain itu harapannya untuk yang nonbangunan ada jogging track di Borobudur Highland," ucapnya.
Untuk diketahui Borobudur Highland dibangun di lahan seluas 309 hektare di bukit Menoreh yang membentang di Kulon Progo, Purworejo, dan Magelang. Proyek bernilai investasi sekitar Rp 1,5 triliun ini berjarak 12 kilometer dari Candi Borobudur sehingga ketika wisatawan datang ke Borobudur, tidak hanya menikmati pemandangan candi tapi juga bisa bermalam sekaligus berwisata ke Borobudur Highland.[zbr]