Selama sekitar dua jam, para peserta beryoga dengan latar pemandangan Candi Prambanan dan Gunung Merapi. Mereka pun menikmati udara pagi yang sejuk di sana.
PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko ikut merayakan Hari Yoga International dengan menyelenggarakan event Prambanan International Yoga Day sejak 2016 di kawasan Taman Wisata Candi Prambanan.
Baca Juga:
Wapres RI Apresiasi Pelestarian di kawasan Candi Prambanan
Puncaknya, gelaran ini dilakukan pada 2019 yang diikuti dengan beragam agenda seperti pameran foto hubungan delegasi Indonesia-India serta penanaman pohon bersama di kawasan Candi Sewu yang berada di kompleks TWC Prambanan.
"Selain memiliki sisi sejarah yang cukup erat, Indonesia dan India juga memiliki hubungan bilateral yang baik. Semoga hubungan ini bisa terus berjalan dan membawa manfaat bagi dunia pariwisata di Indonesia," terang GM TWC Prambanan Jamaludin Mawardi.[zbr]