Makanan ini mengandung serat yang sangat tinggi karena daun kangkung yang menjadi bahan utamannya.
Kluban juga diberi tambahan sayur lain seperti kacang panjang rebus, taoge, wortel rebus, lalu ditambah dengan kelapa parut yang sudah diberi bumbu.
Baca Juga:
Pemkab Dairi Siap Dukung Gugus Tugas Polri Sukseskan Ketahanan Pangan
10. Buntil daun talas
Buntil daun talas adalah salah satu makanan khas dari Megalang, makanan ini terbuat dari daun talas lalu diberi bumbu santan, proses dari pembuatan makanan khas ini memang melalui tahapan yang banyak, tetapi kalau sudah jadi rasanya sungguh nikmat.
Rasa dari makanan ini adalah pedas dan gurih, karena dalam proses pembuatannya menggunakan cabai merah serta cabai rawit yang berjumlah lebih dari lima buah, rasa gurih berasal dari ikan teri yang tercampur didalam daun talas.
Baca Juga:
Polsek Bagan Sinembah Gelar Kegiatan Launching Gugus Tugas Polri dan Ketapang.
11. Permen tape
Makanan ringan ini adalah makanan yang awalnya sering disajikan saat berbuka puasa, tetapi karena makanan ini banyak digemari sekarang permen tape banyak ditemui di Magelang tanpa harus menunggu waktu berbuka puasa.
Bahan dasar permen tape adalah singkong yang sudah difermenntasi, kemudia diberi gula pasir, lalu direbus hingga lengket.