WahanaNews-Jateng | Tagihan biaya listrik yang membengkak tak dapat dihindari jika tidak ada upaya untuk menghemat listrik.
Mendapatkan tagihan listrik yang membengkak selalu menjadi sebuah hal yang dikhawatirkan banyak pemilik rumah.
Baca Juga:
Pemkab Dairi Siap Dukung Gugus Tugas Polri Sukseskan Ketahanan Pangan
Oleh karena itu, pastikan kamu menerapkan beberapa hal yang dapat menghemat listrik di rumah, sehingga terhindar dari tagihan biaya listrik yang membengkak.
Dilansir dari Kaodim, Senin (21/2/2022), berikut ini adalah lima tips untuk menghemat listrik di rumah.
Mandi lebih singkat
Baca Juga:
Polsek Bagan Sinembah Gelar Kegiatan Launching Gugus Tugas Polri dan Ketapang.
Mandi santai yang panjang bisa menyenangkan dan menggoda, tetapi juga salah satu cara untuk menambah biaya tagihan listrikmu. Saat mandi terlalu lama, tagihan air di rumahmu juga akan naik, begitu juga tagihan listrik.
Semakin lama air kamu menyala, semakin banyak listrik yang digunakan, terutama saat menggunakan air panas. Pemanas air harus menggunakan listrik untuk memanaskan air, sehingga bisa sangat memakan energi.
Setel pengatur waktu pada AC