WahanaNews-Solo | Hujan lebat diprediksi akan mengguyur Kota Solo berdasarkan prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi Klimatologi dan dan Geofisika (BMKG) hari ini, Senin (30/5/2022).
Hujan diprediksi turun mulai pukul 13.00 namun dengan intensitas ringan. Hujan lebat diperkirakan sekitar pukul 16.00 WIB, saat kebanyakan pekerja dan pegawai kantoran bersiap pulang.
Baca Juga:
BMKG Hang Nadim: Kota Batam Berpotensi Hujan Sepanjang Hari Ini
Prakiraan cuaca dipantau perubahannya setiap tiga jam. Dimulai pada dini hari pukul 01.00 WIB, cuaca Kota Solo berawan hujan ringan dengan suhu 24 derajat Celcius.
Kelembapan udara 95%, sedangkan angin dengan kecepatan 10 Km/jam datang dari timur. Pukul 04.00 WIB, prakiraan cuaca Kota Solo hari ini berawan dengan suhu 24 derajat Celcius dan kelembapan 95%.
Sedangkan kecepatan angin sekitar 10 Km/jam dari arah tenggara. Kemudian pada pagi hari pukul 07.00 WIB, prakiraan cuaca di Solo cerah berawan dengan suhu 27 derajat Celcius. Kelembapan udara mencapai 85% dan kecepatan angin 20 Km/jam dari arah timur.
Baca Juga:
Hingga 25 November: Prediksi BMKG Daerah Ini Berpotensi Cuaca Ekstrem
Pada pukul 10.00 WIB, cuaca masih cerah berawan namun suhu naik menjadi 29 derajat Celcius dan kelembapan udara turun jadi 75%. Kecepatan angin 20 Km/jam dari timur.
Siang hari pukul 13.00 WIB, ramalan cuaca Kota Solo hari ini diperkirakan hujan ringan dengan suhu udara cukup tinggi yakni 32 derajat Celcius. Kelembapan udara 65% dan kecepatan angin 20 Km/jam dari arah barat laut.
Prakiraan cuaca Kota Solo berubah menjadi hujan lebat pada pukul 16.00 WIB. Suhu drop menjadi 29 derajat Celcius. Kelembapan udara 70% dan angin dari barat laut dengan kecepatan 20 Km/jam.