Jateng.WahanaNews.co, Solo - Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta berkomitmen untuk mewujudkan kawasan tanpa rokok (KTR) guna menciptakan lingkungan yang berkualitas bagi seluruh civitas akademika.
Kepala Bidang Manajemen Risiko UNS Isna Qadrijati di Solo, Jawa Tengah, Jumat (17/1/2025), mengatakan sebetulnya kampus tersebut sudah lama berkomitmen menciptakan lingkungan yang sehat dan ramah bagi seluruh sivitas akademika.
Baca Juga:
Klien Bapas Surakarta Terima Bantuan Modal Usaha dari Sentra Soeharso
"Penerapan KTR diharapkan dapat memperkuat kualitas hidup dan mendukung tercapainya tujuan universitas untuk menjadi institusi pendidikan yang tidak hanya unggul dalam bidang akademik tetapi juga berwawasan kesehatan," katanya.
Terkait komitmen tersebut, belum lama ini pihaknya telah menyelenggarakan audiensi dengan Perkumpulan Pendidik dan Promotor Kesehatan Masyarakat Indonesia (PPPKMI) Pengurus Daerah Jawa Tengah.
Ia berharap melalui audiensi tersebut ada kesepahaman yang lebih mendalam mengenai pentingnya penerapan KTR.
Baca Juga:
Menuju Solo, Presiden RI ke-7 Jokowi Dikawal Delapan Pesawat Tempur TNI AU
"Selain itu, tentunya juga adanya sinergi antara pihak kampus dan organisasi terkait dalam mewujudkan UNS sebagai kampus yang bebas dari asap rokok," katanya.
Sementara itu, diakuinya, hingga saat ini UNS secara keseluruhan belum bebas dari asap rokok. Ia mengatakan beberapa yang sudah mendeklarasikan bebas dari asap rokok yaitu Fakultas Kedokteran dan Rumah Sakit UNS.
"Sedangkan di fakultas lain memang belum. Di ruang kerja tidak ada yang merokok, namun kadang saat jam makan siang di kantin masih ditemui orang yang merokok. Saat ini, dari UNS sedang memproses untuk menuju KTR, tapi memang butuh waktu," katanya.