"Solo ya menantang. Dengan tantangannya," pungkasnya.
Sebelumnya, Giring mengungkapkan pertemuan tersebut hanya temu kangen dengan putra sulung Presiden Joko Widodo itu.Hari ini mereka kembali berjumpa setelah pertemuan pertama pada Januari lalu.
Baca Juga:
Tanpa Nama Jokowi, Tiga Kandidat Berebut Kursi Ketum PSI Via E-Voting 12–18 Juli
"Ngebahas ketemu kangen sama Mas Gibran, terakhir ketemu bulan Januari. Sekarang mau update-update saja," kata Giring, Jumat (21/10/2022).
Mantan vokalis grup band Nidji itu, mendukung Gibran untuk melanjutkan jenjang karier politiknya. Baik itu menjadi calon gubernur di DKI maupun di Jawa Tengah.
"Sebagai sahabat pengen bilang pokoknya Mas Gibran ke mana pun mau ke Jawa Tengah, DKI, saya sebagai sahabat siap, selalu all out buat mas Gibran," ujarnya.[gab]