Kendati demikian, Ganjar tetap berharap pembangunan bisa rampung lebih cepat sehingga tol Solo-Yogyakarta bisa segera diakses masyarakat.
“Mudah-mudahan kalau ini bisa kita lakukan percepatan,” ujar Ganjar.
Baca Juga:
Basuki Hadimuljono Terpilih Jadi Ketum PP Kagama, Gantikan Ganjar
Dalam caption video unggahannya tersebut, Ganjar juga meminta kelancaran pada proyek yang sedang dipimpinnya itu.
“Insya Allah diberi kelancaran sehingga tahun depan bisa kita selesaikan. Dengan pembangunan ini, akan semakin mempermudah lalu lintas Solo-Yogya,” tulisnya di laman twitter @ganjarpranomo.
Postingan ini juga menuai komentar positif dari warganet yang turut mendoakan keberhasilan dari proyek tol Solo-Yogyakarta tersebut.[zbr]