WahanaNews-Solo | Proyek penataan Koridor Jl Gatot Subroto atau Gatsu kawasan Singosaren, Solo, disebut-sebut bakal membuat kawasan itu mirip dengan Kawaramachi di Kyoto, Jepang.
Adalah akun Instagram @skyscrapercity yang kali pertama mengunggah foto kawasan Singosaren dan Kawaramachi dalam unggahan, Sabtu (10/12/2022). Unggahan tersebut kemudian diunggah ulang oleh akun Instagram @agendasolo.
Baca Juga:
Dengan Pesawat Carter Malam Ini Gibran Berangkat ke Jakarta Bareng Zulhas
“Selamat siang, mirip ya konsepnya?” tulis pengelola akun @skyscrapercity pada kolom keterangan unggahan tersebut. Tertulis bahwa foto kawasan Singosaren diambil Septyandri. Sedangkan foto Kawaramachi, Kyoto, Jepang, diambil dari Google.
Dari dua foto yang diunggah terlihat yang membuat mirip antara koridor Gatsu Solo dengan Kawaramachi Street adalah deretan gedung di sisi kanan dan kiri dengan jalur pedestrian beratap. Unggahan tersebut mendapat beragam komentar dari warganet.
Beberapa warganet mengakui konsep penataan kedua lokasi itu mirip. Namun, warganet mereka menyoroti penataan parkir di pinggir Jl Gatsu yang belum.
Baca Juga:
Posting Foto Anak Prabowo, Gibran Semprot Netizen: Jangan Gitu Cara Mainnya
Area Perbelanjaan
Mengutip laman kyoto-kawaramachi.or.jp, kawasan ini sangat terkenal karena memiliki nilai historis yang sangat tinggi. Sejarah kawasan tersebut bisa ditelusur hingga masa 300 tahun lalu.
Tidak berbeda jauh, Jl Gatot Subroto di kawasan Singosaren, Solo, juga merupakan shopping area dengan deretan pertokoan di kanan kirinya. Pemkot Solo sejak lama ingin menjadikan koridor Gatsu sebagai daya tarik wisata dengan konsep shopping street layaknya Malioboro Jogja.