WahanaNews-Semarang | Sebanyak 133.384 kendaraan meninggalkan Semarang melalui Gerbang Tol Kalikangkung dan Banyumanik, transaksi di dua tol gerbang tersebut naik 80,57 persen pada libur lebaran 2022 dari normalnya sebanyak 73.868 kendaraan.
Marketing and Communication Department Head Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division Tody Satria mengatakan, pada Gerbang Tol Kalikangkung, volume kendaraan yang menuju Semarang masih tinggi.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Pada Rabu (4/5/2022) kemarin, tercatat sebanyak 87.620 kendaraan menuju Semarang atau naik 155 persen dari lalu lintas normal sebesar 34.319 kendaraan.
"Untuk kendaraan yang meninggalkan Semarang tercatat sebesar 37.604 kendaraan atau naik 5 persen dari lalu lintas normal sebesar 35.659 kendaraan," kata Tody Satria, Rabu (4/5/2022).
Volume lalu lintas di Gerbang Tol Banyumanik pada Rabu (4/5/2022) kemarin tercatat sebanyak 53.562 kendaraan menuju Semarang atau naik 52 persen dari lalu lintas normal sebesar 35.320 kendaraan.
Baca Juga:
Sudinkes Jakarta Barat Ingatkan Rumah Sakit Terus Terapkan Pelayanan Berbasis Hospitality
Sedangkan kendaraan yang meninggalkan Semarang tercatat sebesar 95.780 kendaraan atau naik 151 persen dari lalu lintas normal sebesar 38.209 kendaraan.
Dikatakannya, pada H1 hingga H2 Lebaran, Jasa Marga juga memantau volume lalu lintas transaksi di beberapa gerbang tol (GT) di ruas jalan tol Transjawa.
Dari data kendaraan yang meninggalkan Jabodetabek, terlihat volume lalu lintas pada GT Cikampek Utama pada 3 Mei 2022 sebanyak 64.372 kendaraan atau turun 8,42 persen dari volume lalu lintas 2 Mei 2022 sebesar 70.294 kendaraan.