Jateng.WahanaNews.co, Semarang - Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, menyatakan bahwa Kota Semarang adalah salah satu dari dua kota di Jawa Tengah yang tengah disiapkan menjadi kota metropolitan.
"Bappenas sudah menyampaikan ada dua kota di Provinsi Jateng yang disiapkan untuk metropolitan, yakni Semarang dan Solo," kata Ita, sapaan akrab Hevearita di Semarang, Sabtu (11/5/2024).
Baca Juga:
DPRD Kota Semarang Minta Pemerintah Tingkatkan Kesiapan Hadapi Banjir Musim Hujan
Menurut dia, visi dan misi pembangunan jangka panjang 2045 sudah disiapkan sejak sekarang, yakni untuk Semarang visi yang utama adalah kota metropolitan layak huni, maju, dan berkelanjutan
Layak huni, kata dia, seluruh indikator harus jelas dipenuhi sehingga semua masyarakatnya nyaman dan sejahtera.
"Kemudian, maju. Pastinya harus maju. Berkelanjutan ini artinya program-program harus 'sustainable'," katanya.
Baca Juga:
Akibat Pungli Rp160 Juta, Mantan Lurah di Semarang Dihukum 4 Tahun
Ita memastikan program-program daerah yang sudah direncanakan hingga 2045 tetap berjalan dan tidak akan terpengaruh dengan pergantian pemimpin setiap lima tahunan.
"Tidak karena kepala daerah ganti, kemudian programnya ganti. Tapi pasti harus berkelanjutan. Ini sudah ditata 'platform'-nya, perencanaannya oleh Bappenas sehingga sampai 2045 sudah ada tahapan yang harus dilakukan pemerintah daerah," katanya.
Program yang sudah disusun secara nasional oleh Bappenas itu, katanya, telah ada turunannya berupa kebijakan yang disesuaikan dan dikolaborasikam dengan kearifan lokal.