Keberadaan Kelenteng Tien Kok Sie di selatan Pasar Gede Solo juga tak bisa terlepas dari Kali Pepe yang zaman dahulu digunakan sebagai jalur perdagangan.
Lokasi Kali Pepe pun sangat dekat, yakni belakang kelenteng ini.
Baca Juga:
Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kasus Masih dalam Penyelidikan
“Sungai Pepe di belakang kelenteng ini menjadi akses menuju Bengawan Solo yang menjadi jalur perdagangan utama dari Jawa Tengah ke Jawa Timur.
Keberadaan altar Thian Siang Sing Bo atau Dewi Laut di Kelenteng Tien Kok Sie bisa menjadi salah satu petunjuk bahwa Kota Solo pernah dikenal sebagai kota pelabuhan. Kepada Dewi Laut, warga Tionghoa pada masa itu berdoa meminta perlindungan dari marabahaya saat berlayar,” ujar pengelola akun Facebook Solo Zaman Dulu. [rda]