WahanaNews - Jateng | Istana Pura Mangkunegaran, Surakarta menjadi cagar budaya pertama yang memakai Renewable Energy Certificate (REC) dari PT PLN (Persero). Langkah ini sebagai komitmen mendukung pemerintah dalam transisi energi dan menuju masa depan bumi yang lebih hijau.
Raja Mangkunegara X, Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Mangkunegara X menjelaskan langkah Istana Pura Mangkunegaran memakai REC milik PLN ini sebagai bentuk komitmen Istana dalam mendorong masifnya penggunaan energi bersih. Ia menilai, sebagai pusat kebudayaan, Mangkunegaran juga ingin berkontribusi dalam isu lingkungan.
Baca Juga:
PLN Siap Wujudkan Target 75 GW Pembangkit EBT 2040 Lewat Kolaborasi Swasta
"Kenapa kita melakukan ini, karena Mangkunegaran sebagai pusat budaya harus terus berkembang, salah satunya memperhatikan dan menjawab isu yang berkembang selama ini. Melalui penggunaan energi bersih sebagai sumber energi listrik Istana Mangkunegaran turut berkontribusi dalam pengurangan emisi karbon," ujar KGPAA Mangkunegara X.
KGPAA Mangkunegara X menilai sebagai warisan cagar budaya, Pura Mangkunegaran tidak hanya berfokus kepada pelestarian kebudayaan tetapi juga kepada pelestarian lingkungan.
Sebagai pusat kebudayaan, Pura Mangkunegaran juga akan menanamkan pesan-pesan penggunaan energi bersih berdampingan dengan pesan pelestarian kebudayaan sehingga masyarakat lebih perhatian terhadap isu lingkungan.
Baca Juga:
PLN Siap Wujudkan Target 75 GW Pembangkit EBT 2040 Lewat Kolaborasi Swasta
"Ke depan kami berharap akan semakin banyak pihak khususnya dari kalangan anak muda yang peduli dan mendukung gerakan penggunaan energi hijau ini dan dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari hari. Dan mereka dapat menularkan semangat ini kepada generasi muda lainnya," ujar dia.
Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo siap mendukung langkah Istana Pura Mangkunegaran untuk menggunakan energi bersih melalui REC. Sebagai dukungan PLN terhadap langkah baik Istana Mangkunegaran, PLN menyerahkan 20 unit REC atau setara dengan 20 MWh listrik bersih.
"Kami siap mendukung langkah baik Kanjeng Gusti untuk membawa Istana beralih ke sumber energi bersih. Istana Pura Mangkunegaran menjadi cagar budaya pertama yang memakai energi REC dari PLN," ujar Darmawan.