RN mengungkapkan, saat kejadian suasana di sekitar lokasi ramai.
Ia mengatakan, orang yang mengaku pegawai Dinsos berkata jika mau ambil handphone untuk datang ke kantor RPSBM di Kuripan.
Baca Juga:
300 Siswa SD dan SMP Ikuti Lomba English For Dairi
"Saya bersama teman-temannya suruh ke kantor RPSBM yang ada di Kuripan sekitar pukul 09.00 WIB atau 15.00 WIB, jika mau mengambil handphonenya," katanya.
Setelah merampas handphone, ia bersama temannya diminta untuk pulang ke rumah.
Setelah datang ke kantor RPSBM, ternyata tidak ada orang yang namanya Ahmad yang merampas handphone milik ia dan teman-temannya.
Baca Juga:
Pemkab Dairi Gelar Rapat Koordinasi Desk Pilkada Dairi, Ini Kesiapannya
"Tadi pagi saya bersama teman-teman datang ke kantor RPSBM untuk mengambil handphone, tetapi pegawai yang namanya Ahmad tidak bekerja di situ. Akhirnya kami langsung datang ke Polsek Pekalongan Selatan untuk laporan atas kejadian ini," ucapnya.
Sementara itu Kapolsek Pekalongan Selatan Kompol Basuki Budi Santoso membenarkan atas kejadian tersebut.
"Betul tadi ada laporan para remaja yang handphonenya diambil orang yang mengaku dari Dinsos Kota Pekalongan. Atas kejadian tersebut, saya memerintahkan anggotanya untuk melakukan pengecekan dan pemeriksaan," katanya.